Suka Duka Oktafianus Fernando Rayakan Natal di Tengah Pandemi Covid19
Perayaan Natal dilakukan Oktafianus dengan beribadah di Gereja dekat kediamannya.
Tepatnya adalah didaerah Tandes, Surabaya Barat.
Kendati Demikian dalam hal ini, Oktafianus tak bisa pergi bersama keluarga besarnya.
Lelaki yang sering di sapa Ofan ini ke gereja hanya berdua bareng sang istri.
Pasalnya terdapat peraturan yang melarang orang tua dan balita untuk mengikuti misa.
Meski sedih tak bisa pergi bersama keluarga, Ofan tetap memaklumi keputusan tersebut.
Kalau demi menjaga keselamatan keluaga Ofan tak mempermasalahkannya.
"Anak dan orang tua gak ikut, karena memang peraturannya seperti itu,
"Kita ikuti untuk keselamatan keluarga kita juga," ujarnya.
Terlepas dari semua itu, Natal tahun ini merupakan sesuatu yang spesial bagi Ofan.
Tepatnya karena Ofan bisa merayakan Natal bersama sang putri.
Ini merupakan kali pertama pemain yang bernomor jersey 8 ini bisa rayakan hari Natal bersama sang buah hati.
"Meski tidak menerima banyak tamu, kemarin sempat diskusi dengan orang tua lebih baik kita prihatin dulu tahun ini."
"Karena situasi pandemi kan makin naik, apalagi saya ada putri yang masih dan orang tua sudah sepuh, jadi ya harus sabar untuk tahun ini," ungkapnya.